Rabu, 08 Juli 2009

Happiness story in Anyer ..


Pada tanggal 23-24 Juni siswa-siswi kelas 1 SMKN 7 Bandung mengadakan acara kunjungan industri ke beberapa tempat di wilayah Jakarta-Banten dan berlibur ke pantai Anyer. Bis yang disediakan dari sekolah untuk kami hanya 13 bis, sedangkan kelas 1 berjumlah 15 kelas. Mau tahu cara pembagiannya?




Tekstil hanya 2 kelas, dan mereka mendapat jatah 2 bis. Farmasi juga, 3 kelas dan dapat jatah 3 bis. Tersisa 8 bis, sedangkan analis berjumlah 5 kelas, kimia industri juga 5 kelas. Nah, karena analis dan kimia industri kunjungan ke perusahaannya tidak terlalu berbeda seperti tekstil ataupun farmasi, jadi analis dan kimia industri dicampur. Oh no, analis 4 dipecah dong. Bareng anak kimdus lagi.Kemungkinannya kelas An4 bakal se-bis sama anak K4. Wah, bisa se-bis sama c pcar saia attuh! Hehhe.

Analis 4 dibagi ke dalam 3 bis, yaitu bis 5, 6 dan 7. Absen Aulia sampai Ii masuk bis 5. Algy, Ani, Annisa, dan dari mulai absen saia sampai Regi masuk bis 6. Nah, dari Echa sampai Yulia masuk bis 7. Karena There ada di bis 7, jadi saia duduk bareng Leon. Bis 6 ditempati oleh kelas An3, K3, An4 dan K4. Dan sayangnya saia malah se-bis sama temen-temen c pcar saia, bukan sama dia. Soalnya Ferdy masuk bis 5. Ya sudahlah, tak apa”. Kami berangkat tanggal 23 jam 4 pagi. Nyubuh eung! Tapi beda sama bis 7 dan 8, mereka berangkatnya ntar jam ½ 6, itu semua karena tergantung perusahaannya yang mau menerima kunjungan kita jam berapa. Kami semua yang dari bis 6 akan mengunjungi PT. Krakatau Steel yang berada di daerah Cilegon dengan guru pembimbing Pak H. Aris, Pak Dian, Dan Bu Neneng. Meli dan Novy di bis 6 juga, tapi mereka terpaksa pindah karena tempatnya yang sudah penuh. Yah, gak bareng mereka.

Selama di perjalanan, kami semua pada makan, ngobrol, dan tidur. Pada jam 6 kami singgah dulu untuk shalat. Setelah itu kami melanjutkan perjalanan menuju PT. Krakatau Steel. Meli dan Novy kembali bergabung bersama kami. Ternyata PT. Krakatau Steel itu besar sekali, luasnya sekitar 3000 hektar dan memiliki sekitar 17 anak perusahaan. Perusahaan itu memproduksi pellet (Besi III oksida), batang kawat, dan baja lembaran. Kami diajak untuk keliling” sekitar perusahaan dan kami diharuskan memakai helm khusus yang disediakan dari sana. Saat kami tiba di gunungan pellet, kami turun untuk mengambil pellet dan saia berfoto bersama anak An4 lainnya sebagai kenang-kenangan. Lalu kami melanjutkan perjalanan menuju pabrik hot strip tempat dibuatnya baja lembaran. Disana panas sekali karena suhu pembuatan baja tersebut sekitar 1650 derajat. Namun disana sangat menarik, karena kami bisa melihat langsung bagaimana proses produksi baja tersebut dengan alat” dan mesin” yang besar dan belum pernah kami lihat sebelumnya.

Kami pun tiba di My Pisita Anyer Resort tempat kita menginap. Bukan seperti hotel, melainkan rumah villa. Saia dan 11 teman cewek An4 lainnya mendapat villa yang beralamat di Villa Bandulu, Jalan Marunda I No 2. Saia gak se-villa bareng There, karena dia berada di villa No 3 alias tetanggaan. Saia dan Leon yang emang udah kebelet ingin ke pantai langsung ganti baju dan segera melesat menuju pantai yang tidak jauh dari villa kami. Kami berdua menikmati suasana pantai yang sejuk dan indah, hanya berdua, karena yang lainnya belum datang. Leon membeli celana pantai karena dia tidak membawa celana lagi. Dia segera mengganti celananya dan langsung ke pantai lagi. Di pantai kami melewati karang”, jalan” sekitar pantai, foto-foto dan minum air kelapa. Saat pantai mulai ramai kami memutuskan untuk tidur dulu karena anak An4 lainnya belum pada kumpul. Jam 5 sore kami ke pantai lagi. Dan disana anak An4 udah pada kumpul dan foto-foto. Yah, agak telat, tapi gak apa” lah. Anak cowo lagi pada berenang dan mereka ngajak saia buat renang juga. Tapi gak ah, males. There belum ada di pantai, katanya dia lagi nunggu kunci villanya. Akhirnya saia dan anak” An4 sepakat buat naik perahu. Disana kami seru”an dan berfoto bersama. Setelah itu kami semua pulang menuju villa masing” untuk mandi dan bersiap” untuk tampil di acara pentas seni nanti malam.

Erni dan Adi menjadi mc malam itu. Sebagai pembuka diisi oleh Nanda yang bernyanyi lagu You Raise Me Up. Keren… Kami semua menikmati pertunjukan itu sambil makan malam. Saat K4 akan tampil, c pcar saia minta tolong buat fotoin penampilannya dia sama teman”nya. Setelah itu kami semua mempersiapkan diri untuk tampil di acara. Kami sempat latihan sebelum tampil. Akhirnya giliran kami yang akan tampil mengisi acara.

Kami semua akan memakai baju warna putih, dan kami akan menampilkan dua buah lagu, yaitu Tentang Kita-Peterpan dan Untuk Mama-Kenny. Jadi konsepnya, di awal sebagian anak” bermain angklung, lalu disambung dengan permainan recorder, lalu kami bernyanyi lagu Tentang Kita. Setelah itu Risma membacakan puisi tentang Bunda kami, yaitu Bu Titin. Tadinya yang membaca puisi 3 orang, yaitu Risma, Erni dan saia. Namun karena Erni tidak membawa teks puisinya jadi setelah Risma membacakan puisinya dilanjutkan oleh saia. Saia membaca puisi tentang permohonan maaf kami kepada Bunda. Setelah itu saia menyanyi solo lagu Untuk Mama, dan disambung dengan teman”, saat bait “Hanya ini, kunyanyikan…” Roni, Dimas, dan Regi mendatangi tempat duduk Bu Titin dan memberikan bunga untuk Bunda. Hehe bunganya kami pinjam dari resepsionis loh! Tadinya kita bawa bunga betulan, cuma layu, jadi aja terpaksa. Sorak sorai penonton begitu ramai saat anak” An4 yang tidak tampil ikut mengerubuni tempat duduk Bunda. Lagu masih terus dinyanyikan dan anak” mengajak Bunda naik panggung. Bunda terlihat sangat terharu. Setelah pertunjukan selesai kami semua memeluk Bunda di atas panggung. Dan penonton ramai bertepuk tangan.

An4 semuanya bersorak “sukses!!!” sebagai bentuk rasa bahagia kami yang telah berhasil menampilkan pertunjukkan. Banyak anak” lain yang bilang pertunjukan kami sangat keren. Secara getoh ada angklung sama recorder. Katanya seh ide angklung itu dari Nadia, Ervian, ma Echa. Keren lur! Lalu saia ma c pacar nonton pertunjukkan selanjutnya sampai jam 10 malem karena udah capek banget. Terus saia singgah dulu di villanya There untuk nonton Boys Before Flower bareng. Tapi pada akhirnya saia nontonnya di villa saia soalnya udah malem. Hampir semua tidur di depan tv ngampar kayak pindang, saia tidur di kamar sama Echa, Leon ma Rofi. Saia di villa seperti berperan jadi ibu mereka soalnya yang ngambil selimut, bantal, kasur, minum, kunci pintu, dan yang bangunin mereka semua di pagi hari, semua sama saia. Lucu banget liat aslinya mereka gimana. Apalagi kalo lagi tidur. Polos semua.. Hhe*

Leon cerita kalo waktu subuh dia, Bakti ma Viand pergi ke dermaga. Wah, gak ngajak" neh! Pagi-pagi kita barudak An4 jalan-jalan di pantai. Foto-foto, main pasir, pokoknya kita raramean disana. Abis itu kita sarapan dulu. Saia ma There minum kopi, enak loh! Annisa nyoba kopi buatan saia, katanya enak. Yah, dia nyuruh dibuatin. Ia ssud, akhirnya saia buatin. Abis itu kita main" lagi. Cowo" pada berenang. Pingin juga sih berenang tapi, males ah. Akhirnya saia sama There mutusin buat jalan" keliling villa. Kita juga sempat mampir dulu ke villanya Erni. Tak lama kemudian hujan, jadi kita buru" ke villa masing". Eh, taunya cuma bentar. Dassar. Trus Viand ma Abang Mujib dateng gitu ke villa saia dalam keadaan basah kuyup abis renang. Eh, taunya Viand minta air cunah, da di dia gag ada... hha* akhirnya kita semua mandi dan siap-siap buat check-out. Sebelum pulang saia ma temen" makan siang, beli pernak-pernik bareng Viand ma Iput soalnya Iput juga pingin punya kalung yang dibeli Viand, dan foto-foto dulu sebagai tanda perpisahan. Kita juga foto bareng sama Bunda. Akhirnya saia kembali ke bis 6 dan pulang, selama di bis kita seru-seruan. Kita tebak"an singkatan". Pas agy seru"nya maen, Sofyan yg tdinya g ikut nimbrung langsung ngomong "H2BW naon?" kita pararungsing. Naon nyak? Akhirnya kita nyerah dan pas dia ngasih tau "Hati2 Bus Way" GUBRAK!!! kita seseurian ngagandengkeun bis. Jam 6 singgah dulu buat shalat, dan akhirnya kita kembali menuju sekolah. Saia sampai ke rumah dalam keadaan kaki penuh luka karena terkena karang yang tajam. Begitulah cerita saia tentang di Anyer. Takkan saia lupakan. KLORAT... luph iu!!